Dinding Turap Normalisasi Kali di Tangsel Roboh, Polisi Amankan Pimpro

TEROPONG SELATAN

- Pewarta

Sabtu, 7 Oktober 2023 - 18:23 WIB

3092 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA | Polisi mengamankan pimpinan proyek (Pimpro) robohnya dinding turap proyek normalisasi Kali Serua di Villa Bintaro Regency, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan. Sekeliling lokasi kejadian juga telah dipasangi garis polisi.

Kapolsek Pondok Aren, Kompol Bambang Askar Sodiq menilai hasil penyelidikan sementara polisi menduga ada unsur kelalaian oleh pekerja di lokasi karena tidak ada peralatan keselamatan diri yang dikenakan.

“Dari pimpinan proyek ini semua sudah kita amankan. Sekarang kita periksa saksi-saksi,” ujar Bambang Askar Sodiq dikutip pada Sabtu (7/10/2023).

Baca Juga :   Tembok Normalisasi Kali di Tangsel Roboh Timpa Empat Pekerja, Satu Tewas

“Mereka itu mengabaikan keselamatan kerja. Tidak dibekali dengan peralatan pendukung,” sambungnya.

Diberitakan sebelumnya, empat pekerja menjadi korban robohnya tembok proyek normalisasi kali Perumahan Villa Bintaro Regency, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan. Seorang di antaranya meninggal dunia.

Kapolsek Pondok Aren, Kompol Bambang Askar Sodiq membenarkan adanya kejadian tersebut. Menurut dia, peristiwa itu terjadi pada Jumat (6/10/2023) sekitar pukul 10.30 WIB.

“Pekerja program normalisasi Kali Serua sedang melakukan pekerjaan merakit besi untuk cakar ayam untuk pondasi cor pinggir Kali Serua, tapi saat bersamaan ada pekerja lain yang menggali kali menggunakan alat berat ekskavator,” ungkap Bambang.

Baca Juga :   Tembok Normalisasi Kali di Tangsel Roboh Timpa Empat Pekerja, Satu Tewas

Adapun penyebab tembok tersebut roboh, lanjut Bambang, diduga karena getaran ekskavator. Akibatnya tembok di atasnya roboh dan menimpa para korban.

“Sementara kita duga getaran dari ekskavator menyebabkan tembok di atasnya runtuh yang menimpa pekerja yang ada di bawahnya,” tukasnya.(PMJ)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Tembok Normalisasi Kali di Tangsel Roboh Timpa Empat Pekerja, Satu Tewas

Berita Terkait

Kamis, 30 November 2023 - 16:56 WIB

Akses Jaringan 4G/LTE Masuk Ke Desa Lesten, Anggota DPRK Gayo Lues Apresiasi Kinerja Diskominfo Gayo Lues

Kamis, 30 November 2023 - 12:37 WIB

Jalan Penurunan Desa Gajah Kembali Memakan Korban. Anggota DPRK Gayo Lues Ibrahim,S. Hut. Minta PUPR Aceh Jangan Tutup Mata

Kamis, 30 November 2023 - 08:16 WIB

Hj. Salamah Pertanyakan Sejumlah Ruas Jalan Proyek Multiyears Rusak

Rabu, 29 November 2023 - 14:24 WIB

Mewakili Pj. Bupati Kadis PUPR Gayo Lues Hadiri Pertemuan Tahunan Bank Indonesia

Rabu, 29 November 2023 - 11:19 WIB

Puluhan Ibu-ibu Ikuti Penyuluhan Pola Hidup Sehat Sebagai Upaya untuk Pencegahan dan Penanganan Stunting

Rabu, 29 November 2023 - 06:06 WIB

Babinsa Koramil 09/Putri Betung Komsos Dengan Petani Jagung

Selasa, 28 November 2023 - 20:01 WIB

Langkah Alhudri Membangun Gayo Lues Mendapat Apresiasi Dewan

Selasa, 28 November 2023 - 14:23 WIB

DPRK Gayo Lues sampaikan Pandangan Umum Kepada Pemkab Gayo Lues dalam Rapat Paripurna

Berita Terbaru

Jakarta

Laskar Manguni Siap Jaga Kedamaian di Bitung dan RI

Kamis, 30 Nov 2023 - 14:07 WIB